Pemkab Atim Hibah Aset Islamic Center Untuk Dayah Bustanul Huda

 

Penyerahan sertifikat aset tanah dan bangunan gedung islamic Center milik Pemkab Atim kepada Dayah Bustanul Huda. kegiatan ini berlangsung di Aula Setdakab Aceh Timur, Selasa 27/7. Maulana

IDI — Pemerintah Kabupaten Aceh Timur telah resmi menyerahkan aset Tanah Dan Bangunan Komplek Islamic Center  yang berada di kota Langsa kepada Dayah Bustanul Huda. Acara ini dikemas dalam serah terima Bupati Aceh Timur H. Hasballah bersama pimpinan Dayah Bustanul Huda Tgk. H Muhammad Ali atau Abu Paya Pasi, di Aula Setdakab Aceh Timur, Selasa 27/7.

“Alhamdulilah kita telah melaksanakan serah terima aset kepada pesantren. Mudah- mudahan aset ini mendukung pendidikan pesantren yang bermanfaat bagi agama, bangsa dan Negara,”  ujar Bupati Aceh Timur H. Hasballah usai penyerahan aset.

Menurut sosok bupati yang dekat dengan ulama ini, pesantren memiliki peran strategis sebagai sarana tempat menempa ilmu pengatahuan agama. Karena tanpa adanya ilmu agama kita  tidak tahu bagaimana untuk hidup sebenarnya.

 

“Pesantren adalah tempat bagaimana kita di didik untuk hidup yang sebenarnya. Di pesantren kita ditempa bagaimana kita hidup bernegara, hidup yang bermanfaat kepada orang banyak dan bagaimana cara kita menyelesaikan berbagai persoalan dunia dan akhirat,” imbuh bupati yang akrab disapa Rocky ini.

Selain itu Bupati Rocky mengapresiasi hubungan baik pemerintah kabupaten Aceh Timur dengan ulama dan umara yang berjalan harmonis dalam membangun kabupaten Aceh Timur. “ Semoga hubungan ini terus bersinergi untuk kemajuan kabupaten Aceh Timur dimasa yang akan datang,” cetus Rocky.

Sementara itu pimpinan pondok pesantren  Bustanul Huda Tgk. H. Muhammad Ali atau yang dikenal Abu Paya Pasi mengucapakan rasa terimakasih kepada pemerintah Kabupaten Aceh Timur yang telah menyerahkan aset sepenuhnya kepada pihaknya.

“Terimakasih kepada bupati Aceh Timur yang telah menyerahkan aset ini. Ini akan berguna untuk bangsa dan Negara serta untuk anak- anak kita ke depanya,” pungkas Abu Paya Pasi. (RED)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *